Layanan

,

Jasa dan layanan kami adalah :

  1. Geoteknik ; Sondir (CPT), Bor SPT, CBR
  2. Topografi ; topo, drone, GIS
  3. Geolistrik
  4. Bathimetri
Kami sudah berpengalaman menangani ratusan klien, baik di Pulau Jawa maupun di luar Pulau Jawa (Sumatera, Sulawesi, Kalimanatan, Tarakan, Lombok, Nusa Tenggara).

Sondir diguanakan untuk mengetahui daya dukung tanah, kedalaman tanah keras, dan juga klasifikasi tanah.

Bor SPT digunakan untuk mengambil sampel tanah kemudian sample tersebut diujikan di laboratorium tanah untuk mengetahui engeenering properties tanah. Data laboratorium ini akan digunakan oleh ahli geoteknik untuk menganalisa kondisi tanah dan pondasi yang dapat digunakan untuk bangunan diatasnya.

Topografi dan pemetaan merupakan survei yang digunakan untuk mengukur luas atau jarak antar titik, menggambarkan kontur, dan lain-lain. Kami dapat menggunakan drone untuk lahan yang luas misalnya perkebunan, ladang, sawah, atau bukit. Dengan menggunakan drone dapat dihitung jumlah pohon pada area yang diamati teruma pada lahan perkebunan kelapa sawit. Data-data dari hasil survey dapat kami sajikan dalam bentuk Geographic Information System (GIS) yang bisa anda akses melalui website.

Geolistrik digunakan untuk mengetahui kondisi dalam tanah terutama kandungan-kandungan yang berada di dalam tanah. Untuk mengetahui ketebalan pasir yng berada di dalam tanah, mengetahui air tanah, mengetahui batuan atau kapur, dapat melalui survei ini.